Portal Dunia Perikanan

Pusat Informasi Seputar Perikanan
Budidaya ikan, cara budidaya ikan, ternak ikan, cara budidaya ikan air tawar, budidaya ikan hias, ternak ikan hias, cara budidaya ikan nila di kolam terpal, budidaya ikan di kolam beton, cara budidaya ikan di kolam tanah

Perlengkapan Perikanan
Kami menyediakan perlengkapan perikanan: waring ikan, waring hitam, waring pagar, waring keramba, mulsa plastik, terpal plastik untuk kolam ikan, plastik uv (ultra violet) untuk atap kolam ikan, paranet (jaring peneduh). Hubungi kami:
- SMS/WA/Call: 0852.3392.5564 | 0877.0282.1277 | 08123.258.4950
- Phone: 031- 8830487

7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?

7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja? - Hallo sahabat Portal Dunia Perikanan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Ikan Hias, Artikel Pakan Alami, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?
link : 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?

Baca juga


7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?

 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik - Pakan ikan merupakan asupan yang diberikan kepada ikan ternak (peliharaan). Istilah ini pertama kali diambil dari bahasa Jawa. Pakan juga sumber energi serta materi untuk pertumbuhan dan kelangsungan kehidupan makhluk hidup.

"7 maknanan ikan cupang "

Zat yang terpenting dalam pakan adalah protein. Pakan untuk ikan sendiri banyak sekali jenis dan ragamnya, mulai dari yang mengandung protein rendah higga yang mengandung protein tinggi, pemilihan pakan untuk ikan harus dilakukan dengan benar-benar tepat, pakan memagang 70 persen tingkat kelangsungan hidup ikan.

Maka oleh karena demikian, khusus untuk ikan cupang  harus teliti dalam memberikan makanan, sebab keindahan warna yang dihasilkan oleh ikan cupang sangat tergantung pada pakan yang diberikan, tapi bukan hanya itu saja, pemilihan pakan yang tidak cocok juga akan membuat pertumbuhan ikan tidak baik dan cenderung melambat.

Nah, atas dasar itulah superperikanan telah memilih  7 pakan terbaik untuk ikan cupang kesayangan Anda, dan tentunya segala yang dibutuhkan oleh ikan cupang sahabat sudah ada dalam pakan ini, apa saja jenisnya? Mari kita simak sama-sama:

1. Pakan Artemia (Brine Shrimp)


Artemia adalah embrio yang tadinya tertidur  dan sudah terbangun. Artemia ini bisa dijadikan pakan ikan cupang karena artemia tergolong udang primitf yang terbentuk melalui proses metamorphosis ketika mereka bebas berenang.

Pemilihan artemia sebagai makanan ikan cupang haruslah sesuai dengan takaran serta tidak terlalu banyak, lantaran bisa berujugan kepada kematian pada ikan cupang. Artemia merupakan makhluk hidup yang berhabitat di laut, dengan karena demikian, sebelum memberikan ikan cupang makan artemia, usahakan untuk membilasnya terlebih dahulu supaya kadar garamnya akan menurun.

2. Pakan Microworms

"pakan ikan cupang, microworm"

Dari namanya saja kita sudah bisa menebak, Microworms merupakan  cacing yang dengan ukuran sangat halus, dan memiliki warna krem atau putih. Cocok dan bagus untuk anakan atau dewasa ikan cupang. Cacing ini sangat mudah untuk dibudidayakannya.

Baca: Beda Ikan Cupang Hias dan Ikan Cupang Adu, Simak Penjelasan Lengkapnya

Microworms ialah pakan alami termurah yang bisa dibudidaya sendri dengan mudah dan hanya membutuhkan tempat yang mini untuk dikembangkan. Burayak ikan cupang dari umur 3 hari hingga 10 hari merupakan saat-saat yang sangat membutuhkan makanan tambahan, soalnya cadangan kuning telur yang dibawa sejak lahir sudah habis dan tentunya memerlukan makanan dari luar.

Atas dasar itulah, maka diperlukan makanan yang memiliki ukuran kecil, karena bukaan mulut dan sistem pencernaan yang masih lemah. Microworm sendiri aktif meliuk-liukan tubuhnya sehingga menjadi daya tersendiri untuk burayak yang lapar untuk menyantapnya.

Pemberian microworm ini akan langsung meningkatkan laju pertumbuhan burayak, meningkatkan kecerahan warna, dan meningkatkan kesehatan burayak ikan cupang.

3. Pakan Jentik Nyamuk

"pakan ikan cupang jentik nyamuk"

Pakan ini mengandung protein tinggi yang  merupakan baik untuk pertumbuhan dan warna ikan cupang, jentik nyamuk ini banyak ditemukan di air yang menggenang dan khususnya pada saat musim kemarau tiba.

Bagi kita yang sedang diet ekonomi, pemilihan jentik nyamuk untuk ikan cupang merupakan langkah yang tepat dan akurat.  Jentik nyamuk termasuk salah satu pakan ikan cupang yang  lumayan murah. Sejak dulu para peternak ikan cupang sudah memberikan jentik nyamuk ini, cara mendapatkannya pun tidaklah susah, cukup mencari di got saja, anda sudah bisa membawa pulang jentik nyamuk dengan banyak.

Tapi perlu diingat juga, Pemberian jentik nyamuk jangan berlebihan karena jentik nyamuk yang tidak termakan akan berubah menjadi nyamuk (bahaya juga untuk kesehatan kita kan?) Berikan jentik yang berupa larva bukan kepompong.

Jangan memberikan Jentik yang  telah berubah bentuk menjadi kepompong , sebab tidak baik untuk ikan cupang, karena bisa membuat perut buncit yang beerujung kepada kematian. Sayang kan?

Cara Mudah untuk Memilih Jentik Nyamuk 

Jentik nyamuk yang  baru saja diangkat dari habitatnya biasa masih bercampur dengan
larva hewan lain dan kotor.  Ambil jentik tersebut, masukkan jentik tersebut masukkan ke dalam air es, secara otomatis jentik itu akan pingsan.

Baca:  Cara Ampuh Melakukan Pemijahan Ikan Cupang

Selanjutnya.dimasukan ke dalam air yang sudah ditetesi PK, dengan dosis 1/2 tetes untuk  ember brukuran 15 liter, setelah itu dicuci dgn air bersih dan siap disajikan untuk ikan cupang kesayangan Anda.

4. Pakan Kutu Air (Water Flea)

"pakan ikan cupang kutu air"

Kutu air juga salah satu makanan terbaik untuk anak ikan cupang yang baru saja menetas setelah kurang lebih 4 hari, bukan hanya saja baik untuk anakan, ikan cupang yang telah dewasa juga sangat menyukai makanan ini.

 Banyak protein yang ada dalam tubuh  kutu air, sehingga sangat dibutuhkan oleh anakan cupang dan juga mudah untuk dicerna, merujuk kepada penjelasan itu, sangat dianjurkan untuk memberikan kutu air kepada ikan cupang. Kutu air  juga mudah untuk ditemukan di alam atau bisa juga dibeli pada pedagang ikan.

Namun salah satu kendala yang biasa dihadapi, terkadang kutu air tidak ada di alam dan juga tidak tersedia sama pedagang, sehingga butuh keahlian lagi untuk membudidayakannya.

5. Cacing Sutra (tubifex)

"pakan ikan cupang cacing sutra"

Bukan hal yang susah untuk menemukan cacing sutra (tubifex), pada umumnya para pencinta ikan hias mencarinya di belakang rumah dengan menggalinya pakai cangkul. Walau mudah, ada juga sebagian yang membellinya di pasaran, harganya yang terbilang murah membuat siapa saja yang enggan mencari sendiri membuat mereka mudah untuk mengeluarkan uang saja.

Cacing sutra bagus untuk menggenjot laju pertumbuhan ikan cupang dan membentuk ikan cupang ke bentuk yang sempurna. Jenis makanan yang satu juga masuk ke dalam kelompok pakan alami ikan.

Kelebihan yang lain, cacing sutra memiliki tektur yang lembut sehingga sangat mudah untuk dicerna oleh ikan cupang, namun diabalik semua kelebihannya, cacing sutra bukan tidak memiliki kekurangan,  mereka akan lebih mudah membuat air menjadi tidak bersih (kotor) alhasil penrgantian air pun haus dilakukan lebih cepat dari yang seharusnya.

Namun, salah satu cara untuk meminimalisir kotornya air, alangkah lebih baik  sebelum cacing diberikan bersihkan terlebih dahulu, sehingga bakteri dan patogen juga akan sirna.

6. Cacing Darah (Bloodworm)

"cacing darah makanan ikan cupang"

Pada dasarnya, ini tidak termasuk ke dalam jenis cacing, tapi larva jenis nyamuk Chironomus sp. dan biasanya di pasaran dijual dalam bentuk beku. Kendati mengandung protein yang tinggi, ikan cupang biasanya kurang tertarik untuk memakannya,  lantaran sudah mati.

Langkah alternatifnya adalah memberikan cacing darah yang masih dalam keadaan hidup. Cacing ini memiliki potensi membuat perut ikan cupang jadi buncit, sebab bertekstur yang cukup keras.

7. Yolk (Kuning Telur)

"makanan ikan cupang kuning telur"

Yolk (kuning telur) juga kerap digunakan oleh para pelaku ikan hias maupun ikan budidaya untuk konsumsi. Untuk ikan cupang , kuning telur diberikan ke anak cupang yang telah memasuki umur kurang lebih 4 hari setelah masa penetasan. Kunin g telur bisa menjadi alternatif  bila tidak mendapatkan pakan yang lain seperti yang telah dijelaskan di atas.

Untuk ikan budidaya, biasa kuning  telur diberikan untuk larva ikan lele yang sudah memasuki umur 4 hari. Pemilihan sajian maknanan ini pun tergolong mudah, pasalnya kita tidak susah untuk mendapatnya, cukup meregoh kocek sekira Rp10,000  larva ikan sudah bisa berpesta ria.

Sobat, itulah 7 pilihan makanan terbaik untuk ikan cupang, semoga informasi ini memberikan angin segar untuk kita para pecinta ikan hias cupang, jangan lupa bagikan juga untuk rekan-rekan yang lain, maju terus perikanan Indonesia.



Demikianlah Artikel 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?

Sekianlah artikel 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja? dengan alamat link https://portal-perikanan.blogspot.com/2016/11/7-jenis-pakan-ikan-cupang-terbaik-apa.html

0 Response to "7 Jenis Pakan Ikan Cupang Terbaik, Apa Saja?"

Posting Komentar